OPENING CEREMONIAL PEMILIHAN KETUA ORMAWA INTRA KAMPUS FAKULTAS SYARIAH DAN HUKUM UIN SUMATERA UTARA MEDAN

Opening ceremonial pemilihan ketua ormawa intra kampus Fakultas Syariah dan Hukum Universitas Islam Negeri Sumatera Utara pada hari Selasa, 22 Agustus 2023. dengan tema “Transformasi ormawa intra kampus Demaf, Semaf, HMJ FSH UIN Sumatera Utara yang unggul berkeadaban untuk mewujudkan smart Islamic University”

Opening ceremonial pemlihan ketua ormawa intra kampus fakultas syariah dan hukum UIN sumatera utara yang dilaksanakan di Aula Fakultas Syariah dan Hukum dibuka langsung oleh Wakil Dekan III bidang Kemahasiswaa Dr. Nurul Huda Prasetya. MA. Dalam agenda tersebut dihadiri juga oleh Wakil Dekan II bidang Perencanaan dan keuangan Dr. Fatimah Zahara, MA, ketua program studi Perbandingan mazhab Dra. Amal Hayati, MA, Ketua Program Studi Hkum Pidana Islam Noor Azizah, M.Hum, Ketua program studi Hukum ekonomi syariah Cahaya Permata, M. H.

Sirkulasi pergantian kepemimpinan yang dilaksanakan berdasarkan regulasi yang berlaku dalam ruang lingkup kampus, sejatinya sudah menjadi karakter dalam dinamika organisasi intra kampus, fakultas syariah merupakan fakultas yang konsisten menjaga seluruh agenda termasuk prosesi demokrasi dalam hal ini pergantian kepemimpinan ketua organisasi intra kampus dilaksanakan dengan regulasi yang berlaku dengan mengedepankan prinsip demokrasi.

organisasi mahasiswa intra kampus merupakan wadah bagi mahasiswa untuk mengembangkan kapasitas kemahasiswaannya berupa aspirasi, inisiasi, gagasan-gagasan positif dan kreatif melalui kegiatan yan relevan dengan tujuan pendidikan nasional serta visi dan misi perguruan tinggi itu sendiri bekerja secara organisatoris.

Fakultas syariah dan hukum UIN Sumatera Utara, melalui Komisi Pemilihan Umum (KPU) Mahasiswa Fakultas syariah dan hukum akan melaksanakan pemilihan diantaranya, ketua dewan mahasiswa fakultas, senat mahasiswa fakultas, hmj Hukum ekonomi syariah, hmj hukum pidana islam, hmj hukum keluarga islam, hmj hukum tata negara, hmj hukum, hmj perbandingan mazhab, yang diselenggarakan secara serentak dan demokratis.

Dalam sambutannya wakil dekan III memberikan arahan kepada seluruh mahasiswa, terlebih kepada kontestan agar mengedepankan ide, gagasan, serta kemampuan leadership yang kuat dalam upaya untuk mewujudkan seluruh agenda fakultas kedepan, karena mahasiswa merupakan salah satu elemen penting, oleh sebab itu kerjasama yang baik dari seluruh elemen fakultas, baik pimpinan, dosen, dan mahasiswa harus secara bersama diwujudkan agar terciptanya nuansa harmoni yang berimplikasi atas terealisasinya fakultas syariah yang unggul berkeadaban.